Tiba di Indonesia, ini jadwal ceramah Dr. Zakir naik

JAKARTA—Belum usai semarak kunjungan Raja Arab Saudi Salman bin Abdulaziz al-Saud, kini Indonesia kedatangan tamu istimewa kembali yakni seorang dai kelas dunia.

Tamu istimewa lainnya itu adalah Dr Zakir Abdul Karim Naik lebih dikenal dengan nama Dr Zakir Naik. Zakir merupakan seorang pendakwah asal India, yang juga merupakan penulis hal-hal tentang Islam dan perbandingan agama.

Di Jakarta, Zakir Naik bertemu dengan sejumlah ulama, salah satunya adalah Pimpinan Majelis Az-Zikra Ustaz Muhammad Arifin Ilham.

“Subhanallah walhamdulillah, hari ini Allah pertemukan Arifin dengan hamba pilihan-Nya  yang menjadi wasilah jutaan manusia masuk Islam. Beliau adalah ulama kelas dunia, kanda Ustaz Dr Zakir Naik, 52 tahun,” kata Ustadz Muhammad Arifin Ilham lansir Republika, Kamis (2/3/2017).

Melalui laman Facebook-nya, Ustadz Arifin Ilham mengungkapkan, Zakir Naik akan memberikan khutbah jumat di Masjid Az Zikra. Kemudian pada Ahad (5/3/2017) memberikan Taushiyah Zikir Akbar mulai 07.00 pagi. Setelah itu dilanjutkan siaran langsung TV ONE  pada program Damai Indonesiaku mulai pukul 15.00 – 17.00 di Masjid Az Zikra Sentul Bogor.

“Semoga Allah selalu memberkahi persahabatan dan harakah da’wah kita…aamiin,” tulisnya. []
Sumber: islampos.com

Harap Patuhi Kebijakan Komentar Kami
Video Shortcode: {video}YouTube Video URL{/video}
Image Shortcode: {image}Custom Image URL{/image}

Lebih baru Lebih lama